Posted in
30
Apr
Bissmillahirrahmanirrahiim
Bagi kaum muslimin, ketika terjadi peristiwa kelahiran sang buah
hati, begitu sang anak lahir, ayahnya mengumandangkan adzan di telinga
kanan dan iqamah di telinga kiri. Apa yang dilakukan oleh kaum muslimin
tersebut dalam menyambut kehadiran sang buah hati adalah bukan tanpa
dasar. Hal ini terdapat dalam hadits Rasulullah Saw.
Seperti kita ketahui, dalam menjalani
kehidupannya, seorang muslim berpegang pada dua hal yakni Al-Qur’an dan
Hadits karena dua hal itulah yang diwariskan oleh Rasulullah Saw kepada
kaum muslimin.
Dengan demikian, memahami Al-Qur’an dan
Hadits adalah keharusan bagi umat islam karena tanpa keduanya maka akan
sesatlah mereka menjalani kehidupan ini.
Bagi sobat yang muslim, berikut ini ada
sebuah ebook yang bagus sekali. Diantara tema hadits yang terdapat dalam ebook ini adalah tentang adzan,
anak yatim, amal, ahlul bait, aqiqah, dakwah dan banyak lagi tema-tema
yang sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari. Ebook ini penting sekali
untuk dimiliki karena merupakan tuntunan bagi seorang muslim dalam
menjalani kehidupan sehari-hari.
Bagi sobat yang ingin mendownloadnya, silahkan klik pada link di bawah ini :